Semangat Baru Kepemimpinan, KFTD Lakukan Serah Terima Jabatan Branch Manager di 10 Cabang
Jakarta (28/02/2025) - PT Kimia Farma Trading & Distribution (KFTD) kembali menyelenggarakan acara Serah Terima Jabatan Branch Manager (BM) KFTD pada 10 Cabang KFTD sebagai langkah regenerasi kepemimpinan di cabang-cabang tersebut. Adapun 10 Cabang KFTD yang dimaksud yakni KFTD Manado, KFTD Yogyakarta, KFTD Pontianak, KFTD Samarinda, KFTD Palangkaraya, KFTD Ternate, KFTD Jambi, KFTD Pangkalpinang, KFTD Bekasi, dan KFTD Tangerang.
Acara Serah Terima Jabatan Branch Manager KFTD pada kesepuluh cabang ini diselenggarakan pada rentang tanggal 19 hingga 28 Februari 2025 dan diresmikan secara langsung oleh Jajaran Direksi KFTD, yakni Bapak Tomy Faisal selaku Plt. Direktur Utama dan Direktur Operasional, Bapak Soni Odang Sonjaya selaku Direktur Keuangan, Manajemen Risiko, dan SDM, serta Ibu Mia Fawzia selaku Direktur Pengembangan Bisnis.
KFTD Manado
Acara serah terima jabatan Branch Manager KFTD Manado telah dilaksanakan pada tanggal 19 Februari 2025 di Jl. Re Martadinata VII No.1, Dendengan Luar, Kec. Paal Dua, Kota Manado, Sulawesi Utara.
Acara Serah Terima Jabatan Branch Manager KFTD Manado diresmikan secara langsung oleh Bapak Soni Odang Sonjaya selaku Direktur Keuangan, Manajemen Risiko & SDM KFTD. Serah terima jabatan dilakukan dari Bapak Khisrin Mirwan selaku BM KFTD Manado sebelumnya kepada Bapak Jhoda Dwi Komala selaku BM KFTD Manado yang baru.
KFTD Yogyakarta
Acara serah terima jabatan Branch Manager KFTD Yogyakarta telah dilaksanakan pada tanggal 25 Februari 2025 di Jalan Bhayangkara Jl. Jogja Ring Road Sel. No.340, Senggotan, Tirtonirmolo, Kec. Kasihan, Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta.
Acara Serah Terima Jabatan Branch Manager KFTD Yogyakarta diresmikan secara langsung oleh Bapak Soni Odang Sonjaya selaku Direktur Keuangan, Manajemen Risiko & SDM KFTD. Serah terima jabatan dilakukan dari Bapak Ronald Binsar P. M. Sidabutar selaku BM KFTD Yogyakarta sebelumnya kepada Bapak Feri Syafran selaku BM KFTD Yogyakarta yang baru.
KFTD Pontianak
Pada tanggal 26 Februari 2025, Bapak Soni Odang Sonjaya selaku Direktur Keuangan, Manajemen Risiko & SDM KFTD, melaksanakan kunjungan kerja ke KFTD Pontianak, yang berlokasi di Jl. Tj. Raya II, Kapur, Kec. Sungai Raya, Kabupaten Kubu Raya, Kalimantan Barat.
Dalam kesempatan tersebut, sekaligus dilakukan penyambutan resmi kepada Bapak Kusandhey Anugerah sebagai Branch Manager KFTD Pontianak yang baru.
KFTD Samarinda
Acara serah terima jabatan Branch Manager KFTD Samarinda telah dilaksanakan pada tanggal 25 Februari 2025 di Jl. Gurami No.16, Sungai Dama, Kec. Samarinda Ilir, Kota Samarinda, Kalimantan Timur.
Acara Serah Terima Jabatan Branch Manager KFTD Samarinda diresmikan secara langsung oleh Ibu Mia Fawzia selaku Direktur Pengembangan Bisnis KFTD. Serah terima jabatan dilakukan dari Bapak Bambang Supriyatno selaku BM KFTD Samarinda sebelumnya kepada Bapak Khisrin Mirwan selaku BM KFTD Samarinda yang baru.
KFTD Palangkaraya
Acara serah terima jabatan Branch Manager KFTD Palangkaraya telah dilaksanakan pada tanggal 27 Februari 2025 di Jl. Pinus No. 5A, Panarung, Kec. Pahandut, Kota Palangka Raya, Kalimantan Tengah.
Acara Serah Terima Jabatan Branch Manager KFTD Palangkaraya diresmikan secara langsung oleh Ibu Mia Fawzia selaku Direktur Pengembangan Bisnis KFTD. Serah terima jabatan dilakukan dari Bapak Jhoda Dwi Komala selaku BM KFTD Palangkaraya sebelumnya kepada Bapak Bambang Supriyatno selaku BM KFTD Palangkaraya yang baru.
KFTD Ternate
Acara serah terima jabatan Branch Manager KFTD Ternate telah dilaksanakan pada tanggal 22 Februari 2025 di Kantor Cabang KFTD Ternate, Jl. Falajawa Dua, Bastiong Karance, Kec. Ternate Selatan, Kota Ternate, Maluku Utara.
Acara Serah Terima Jabatan Branch Manager KFTD Ternate diresmikan secara langsung oleh Bapak Tomy Faisal selaku Plt. Direktur Utama & Direktur Operasional KFTD. Serah terima jabatan dilakukan dari Bapak Andi Isma Nursyamsu selaku BM KFTD Ternate sebelumnya kepada Bapak Ahmad Yusrizal Faizin selaku BM KFTD Ternate yang baru.
KFTD Jambi
Acara serah terima jabatan Branch Manager KFTD Jambi telah dilaksanakan pada tanggal 25 Februari 2025 di Kantor Cabang KFTD Jambi, Jl. Slamet Riyadi No.4, Sungai Putri, Kec. Telanaipura, Kota Jambi, Jambi.
Acara Serah Terima Jabatan Branch Manager KFTD Jambi diresmikan secara langsung oleh Bapak Tomy Faisal selaku Plt. Direktur Utama & Direktur Operasional KFTD. Serah terima jabatan dilakukan dari Bapak Ridwan Alfit selaku BM KFTD Jambi sebelumnya kepada Bapak Imam Hafiz Rahayuda selaku BM KFTD Jambi yang baru.
KFTD Pangkal Pinang
Acara serah terima jabatan Branch Manager KFTD Pangkal Pinang telah dilaksanakan pada tanggal 26 Februari 2025 di Kantor Cabang KFTD Pangkal Pinang, Jl. Bacang, Kec. Bukit Intan, Kota Pangkal Pinang, Kepulauan Bangka Belitung.
Acara Serah Terima Jabatan Branch Manager KFTD Pangkalpinang diresmikan secara langsung oleh Bapak Tomy Faisal selaku Plt. Direktur Utama & Direktur Operasional KFTD. Serah terima jabatan dilakukan dari Bapak Imam Hafiz Rahayuda selaku BM KFTD Pangkalpinang sebelumnya kepada Bapak Maurids Markas Jakobus selaku BM KFTD Pangkalpinang yang baru.
KFTD Bekasi
Acara serah terima jabatan Branch Manager KFTD Bekasi telah dilaksanakan pada tanggal 28 Februari 2025 di Gumati Resto Jakarta, Jl. Ir H. Juanda I B, Kb. Klp., Kecamatan Gambir, Kota Jakarta Pusat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta.
Acara Serah Terima Jabatan Branch Manager KFTD Bekasi diresmikan secara langsung oleh Bapak Tomy Faisal selaku Plt. Direktur Utama & Direktur Operasional KFTD. Serah terima jabatan dilakukan dari Bapak Ahmad Yusrizal Faizin selaku BM KFTD Bekasi sebelumnya kepada Bapak Mansur Pakaya selaku BM KFTD Bekasi yang baru.
KFTD Tangerang
Acara serah terima jabatan Branch Manager KFTD Tangerang telah dilaksanakan pada tanggal 28 Februari 2025 di Gumati Resto Jakarta, Jl. Ir H. Juanda I B, Kb. Klp., Kecamatan Gambir, Kota Jakarta Pusat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta.
Acara Serah Terima Jabatan Branch Manager KFTD Tangerang diresmikan secara langsung oleh Bapak Tomy Faisal selaku Plt. Direktur Utama & Direktur Operasional KFTD. Serah terima jabatan dilakukan dari Bapak Mansur Pakaya selaku BM KFTD Tangerang sebelumnya kepada Bapak Ronald Binsar P. M. Sidabutar selaku BM KFTD Tangerang yang baru.
Agenda Serah Terima Jabatan dalam rangka pergantian beberapa Branch Manager (BM) ini diselenggarakan dengan beberapa tujuan. Pertama, pergantian BM bertujuan sebagai talent mobility atau refreshment setiap BM, untuk dapat meningkatkan kompetensi para BM dalam mengemban amanah di Cabang yang berbeda.
Selain itu, pergantian BM ini juga dimaksudkan sebagai langkah strategis yang bertujuan untuk percepatan atau peningkatan kinerja seluruh Cabang KFTD, agar kedepannya setiap Cabang KFTD mampu meningkatkan performanya untuk semakin baik dan dapat mencapai target yang diharapkan.
Secara keseluruhan, prosesi acara serah terima jabatan ini berjalan lancar, dan Branch Manager yang menempati Kantor Cabang yang baru telah siap memberikan pelayanan yang terbaik dalam proses bisnis distribusi dan perdagangan produk-produk kesehatan kepada seluruh masyarakat Indonesia. (Corcom KFTD)