Ke Mana Saja KFTD Mendistribusikan Produk-produknya?
KFTD - Sobat KFTD, selama ini yang kita ketahui, KFTD mendistribusikan produk-produknya melalui 48 Cabang yang menjangkau seluruh wilayah Indonesia. Namun, ke mana sajakah KFTD mendistribusikan produk-produknya?
KFTD mendistribusikan produk-produknya ke berbagai channel baik farmasi maupun non farmasi, antara lain:
1. Medical Trade Channel
KFTD mendistribusikan produk-produknya ke berbagai saluran perdagangan medis atau medical trade channel, seperti Apotek, Rumah Sakit, Laboratorium, dan Klinik.
2. Modern Trade Channel
Selain mendistribusikan ke saluran perdagangan medis, KFTD juga mendistribusikan produk-produknya ke saluran perdagangan modern non medis atau modern trade channel, seperti Hipermarket, Supermarket, Minimarket, dan Toserba (Toko Serba Ada).
3. General/Traditional Trade Channel
KFTD juga mendistribusikan produk-produknya ke saluran perdagangan tradisional dan saluran perdagangan umum atau general/traditional trade channel, seperti untuk penjual grosir, penjual satuan, swalayan, dan toko kosmetik.
4. Instansi & Lembaga Pemerintahan
KFTD juga mendistribusikan produk-produknya ke berbagai instansi dan lembaga pemerintahan, baik yang bergerak di bidang kesehatan seperti Dinas Kesehatan dan Pusat Kesehatan Masyarakat, maupun instansi atau lembaga pemerintahan yang bergerak di bidang non-kesehatan seperti Dinas Pertanian, Dinas Peternakan, Dinas Transmigrasi, dan masih banyak lagi.
Penulis: Dhesta Alfianti
