Ketahui Sederet Manfaat Compact Powder yang Harus Anda Tahu
KFTD - Bedak termasuk salah satu barang yang selalu ada di pouch makeup semua wanita. Jenisnya bermacam-macam, mulai dari yang bentuknya tabur hingga yang bentuknya padat.
Salah satu jenis bedak yang sering digunakan adalah compact powder. Sesuai dengan namanya, compact powder banyak dipilih karena praktis dan mudah dibawa serta digunakan kapanpun dan dimanapun Anda berada.
Yuk, simak beberapa manfaat dari compact powder berikut ini!
Dilengkapi dengan UV Protection
Umumnya, compact powder diperkaya dengan kandungan UV Protection yang mampu melindungi kulit Anda dari paparan sinar matahari. Selain itu, terdapat kandungan ekstrak Chamomile dan Squalane yang mampu membantu menjaga kelembaban kulit wajah, serta Niacinamide yang mampu membantu mencerahkan kulit wajah Anda.
Mampu menahan minyak berlebih pada wajah
Compact powder mampu untuk menekan produksi minyak berlebih di wajah. Anda hanya perlu menggunakan compact powder secukupnya untuk mendapatkan hasil yang maksimal. Kulit wajah flawless dan terlindungi, tampil cantik berseri sepanjang hari.
Praktis dan nyaman digunakan
Nah, ini dia hal yang menjadi alasan utama mengapa banyak wanita yang memilih compact powder untuk menunjang penampilannya. Compact powder mempunyai kemasan yang sangat praktis, mungil dan mudah untuk dibawa kemana saja, sehingga jika Anda ingin travelling namun tidak mau membawa make up banyak dan berat, Anda bisa membawa compact powder saja. Selain itu, di dalam kemasan produk sudah tersedia kaca dan spon tipis. Jadi, ini akan memudahkan Anda untuk mengaplikasikan bedak jenis ini dimanapun Anda berada.
Nah, itulah beberapa manfaat compact powder yang harus Anda tahu. Jika masih bingung dalam menentukan ingin menggunakan bedak jenis apa, gunakan compact powder sebagai pilihan untuk menunjang penampilan cantik Anda.
Untuk hasil yang maksimal terutama bagi kalian wanita berusia remaja, menggunakan Marcks Teens Compact Powder adalah langkah yang tepat, Sobat KFTD. Perlu diketahui juga, bahwa di KFTD tersedia juga Marcks Teens Compact Powder yang dapat dipesan dalam jumlah besar untuk toko kosmetik Anda.
Apabila ingin melakukan pembelian Marcks Teens Compact Powder dalam jumlah besar untuk ketersediaan stok di toko kosmetik Anda, segera pesan Marcks Teens Compact Powder melalui KFTD Cabang terdekat!
Penulis: Dhesta Alfianti
