Penting bagi Ibu Menyusui, Ini Tips Perlancar Produksi ASI!
KFTD - Setiap ibu menyusui tentu ingin memberikan ASI yang cukup bagi buah hati tercintanya, agar perkembangannya kelak menjadi optimal. Namun, terkadang produksi ASI ibu bisa berbeda-beda, tergantung kondisi fisik dan psikis masing-masing ibu menyusui.
Umumnya, produksi ASI yang kurang lancar sangat mengganggu baik bagi ibu menyusui maupun bagi bayi. Bayi akan merasa tidak nyaman apabila produksi ASI tidak lancar, sehingga bayi biasanya akan menangis dan ibu tentu harus berusaha lebih untuk menjaga agar bayi tetap nyaman.
Ketika produksi ASI yang dihasilkan tidak terlalu banyak atau bahkan sulit keluar pasca melahirkan, ada beberapa cara yang bisa dilakukan untuk memperlancar dan memperbanyak produksi ASI. Melalui artikel ini, mari simak pembahasan lengkapnya!
1. Makan makanan yang bergizi
Ini adalah hal yang wajib dilakukan oleh para ibu menyusui. Ini disebabkan karena nutrisi yang terkandung dalam makanan yang sehat dapat memicu lancarnya produksi ASI.
2. Tingkatkan frekuensi menyusui
Selain itu, ibu juga bisa meningkatkan frekuensi menyusui. Semakin sering ibu menyusui, akan semakin banyak pasokan ASI yang terproduksi di dalam payudara.
3. Hindari cemas dan stres
HiIndari cemas dan stres berlebihan selama masa menyusui, sebab kondisi ini bisa mempengaruhi produksi ASI. Sebisa mungkin ciptakan lingkungan yang nyaman sehingga tubuh dan pikiran dapat lebih rileks sehingga produksi ASI bisa lebih lancar.
4. Konsumsi Asifit
Anda juga bisa mengonsumsi obat pelancar ASI untuk membantu melancarkan dan memperbanyak produksi ASI. Untuk memilih produk pelancar ASI, Asifit adalah pilihan yang tepat!
Asifit mengandung ekstrak daun katuk alami yang sudah terbukti mampu meningkatkan produksi ASI, sehingga aman untuk dikonsumsi ibu menyusui. Ibu bisa mengonsumsi Asifit sejak usia kandungan mencapai 7 bulan hingga akhir periode menyusui untuk mendapatkan hasil yang maksimal.
Jangan lupa, dapatkan Asifit hanya di aplikasi Mediv untuk pembelian yang praktis dan harga terjangkau!
Penulis: Dhesta Alfianti
